CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Sabtu, 31 Agustus 2013

Cara Unggah Data Siswa Secara Kolektif di Padamu Negeri



Cara Unggah Data Siswa Secara Kolektif di Padamu Negeri

oleh: Yenny Eka Herlin Budhiarti.M, S.Pd

Assalamualaikum sobat blogpengajarmuda...

Setelah beberapa bulan kita berkutat mengenai verval PTK, Sekarang kita akan berganti topik mengenai verval siswa.

Kebetulan saya sebagai admin di sekolah saya sudah selesei mengerjakan verval siswa.
Sekarang saatnya saya akan membagikan sedikit info yang saya ketahui  mengenai cara mengunggah data siswa secara kolektif di padamu negeri.

Langkah-langkah untuk menambahkan atau mengungga data siswa ke situs padamu negeri adalah sebagai berikut:

1. Masuk ke alamat http: padamu.siap.web.id/

2. Masuk login Sekolah dan gunakan NPSN dan Password yang telah didaftarkan














3. Pilih kelola sekolah kemudian Pilih Kelola Sekolah







4. Kemudian pilih Administrasi Sekolah












4. Kemudian Klik tanda panah ke atas untuk mengupload data siswa













5.  Setelah itu anda akan masuk di format data siswa kemudian klik unduh format siswa berformat excel
     untuk memasukkan data semua siswa,
     Setelah file berhasil diunduh silahkan isi file excel tersebut dengan  data siswa
     (pastikan semua cell berformat teks) caranya adalah dengan menekan tombol menu
     kemudian tekan general dan pilih teks.






     Setelah selesai melakukan edit data di excel, silahkan simpan data excel tersebut dengan format XLS.
     Caranya saat menyimpan pilih file, save as dan pilih excel 97- 2003, setelah itu klik save.
     Untuk format tanggal lahir gunakan (yyyy-mm-dd) misal (2013-01-09)





6.  Setelah selesei mengisi data semua siswa kemudian buka kembali menu unggah data siswa.
     klik PILIH FILE dan kemudian klik Unggah.
     Jika berhasil akan ada pemberitahuan data yang diunggah berhasil.
     Namun jika gagal maka akan ada pemberitahuan bagian yang masih salah di excel dan anda edit lagi






7. Jika selesai akan muncul seperti ini sesuai jumlah siswa yang telah diunggah














8. Kemudian pilih Cetak tanda bukti Akun untuk mengaktifkan akun siswa














Salam


@yennyarti


#Semoga bermanfaat & membantu

Tidak ada komentar: